AtensiRakyat.com : Jakarta – Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI tahun 2024 telah resmi dibuka pada Senin (09/09/2024) lalu.
Ratusan atlet berprestasi turut serta dalam event olahraga terbesar di Indonesia tersebut, termasuk para atlet yang menjadi anggota Kepolisian.
Baca Juga : Pj Gubsu Dampingi Presiden Joko Widodo Buka Perhelatan PON XXI Aceh-Sumut Tahun 2024
Pada PON ke-XXI Aceh-Sumut, tercatat 298 atlet Polri dari berbagai jenjang kepangkatan dan wilayah turut serta mewakili Provinsi masing-masing.
As SDM Kapolri selaku ketua harian Komite Olahraga Polri (KOP), Irjen Pol. Prof. Dr. Dedi Prasetyo, M.Hum., M.Si., M.M., menuturkan langkah ini merupakan salah satu wujud komitmen Polri dalam mendukung visi pemerintah untuk mencetak SDM unggul dan menyongsong Indonesia Emas 2045.
“Olahraga adalah bagian dari pembinaan sumber daya manusia yang unggul, partisipasi Polri dalam kegiatan olahraga di Indonesia dan Internasional diharapkan mampu meningkatkan penerimaan dan dukungan masyarakat, yang akhirnya berdampak pelaksanaan tugas pokok Polri,” tutur As SDM Polri. (Red)